Sangihe, Liputan15.com – Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Melanchton H. Wolff, ST. ME membuka acara Pelatihan Master of Ceremony (MC) yang bertempat di ruang serbaguna rumah jabatan Bupati Kepulauan Sangihe. Rabu, (15/12/21)

Ketua Panitia yang juga Kepala Sub Bagian Komunikasi Pimpinan dan Protokoler Sekretariat daerah Veronika Maya Budiman, SS dalam laporannya mengatakan kegiatan ini dianggap perlu dilakukan karena dalam realitasnya lapangan masi banyak ditemui Master of Cerpennya yang tidak profesional.   

“kegiatan ini dipandang sebagai suatu bagian penting dalam suksesnya suatau acara, sehingga mc perlu dilakukan dengan profesional, karena fakta di lapangan banyak kendala yang di hadapi para MC di daerah kita, ini disebabkan kurangnya wawasan tentang teknik membawa acara yang baik” Jelasnya

Sementara itu Sekretaris Daerah berharap kiranya para peserta dapat mengikuti acara yang baik ini dengan baik sampai selesai karena peran MC sangat besar dalam suksesnya acara yang berlangsung.

” Master of Ceremony (MC) atau pembawa acara bertugas untuk memandu dan mengendalikan jalannya sebuah acara dan MC yang baik harus bisa memastikan jalannya sebuah acara sesuai dengan rencana, oleh karena itu pelatihan ini sangat penting diikuti oleh saudara – saudara sekalian.” Ucapnya

Sekda berharap kedepannya melalui pelatihan ini dapat menghasilkan master of Ceremony yang handal dan profesional.