LIPUTAN15.COM,MANADO- Memasuki hari kedua kegiatan orientasi, panitia menghadirkan nara sumber yakni Manajer Tim Kerja Organisasi dan SDM,Ns Abram Babakal,S.Kep untuk menyampaikan materi tentang Disiplin Pegawai di RSUP Kandou Manado.
Penyampaian materi ini untuk memberikan pemahaman dan bekal kepada mahasiswa sebelum mereka turun melakukan praktek lapangan di RSUP Kandou Manado.
Ns Abram menjelaskan Pemberian materi ini kepada para mahasiswa yang ikut orientasi, agar supaya mereka yang akan turun praktek dapat mengetahui tentang disiplin dalam menjalankan tugas serta pekerjaan di lingkungan RSUP Kandou.
” Untuk membekali kepada adik – adik mahasiswa tentang disiplin kepegawaian di rumah sakit kandou. Dan ketika akan turun praktek, mereka sudah mengetahui dan dapat bertugas dengan di siplin,” ujar Ns Abram usai memaparkan materi kepada mahasiswa program studi profesi ners Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Manado, Rabu (4/12/2024).
Sementara itu, Ketua Panitia Ns Christian Maramis Komaling,S.Kep saat di wawancarai awak media ini menjelaskan jumlah mahasiswa yang mengikuti kegiatan orientasi sebanyak 49 peserta.
Lanjut, Ns Christian mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selama 5 hari ( 3 – 7 Desember 2024) di RSUP Kandou Manado.
“Sekali lagi tujuannya untuk memberi bekal dalam kegiatan Orientasi Pendidikan dan Pelatihan BHD, PMKP, PPI dan K3RS bagi Mahasiswa Program studi (Prodi) Profesi Ners Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Manado,” tandasnya
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan