MANADO– Mengusung semangat “Basudara Bakudapa”, Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn.) Yulius Selvanus SE dan Ny. Anik Wandriani Yulius Selvanus hadiri langsung Perayaan Natal 2025-Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Komaling se-Sulut di Graha Gubernuran Bumi Beringin, Manado, Rabu (21/1).

Acara diikuti ratusan anggota dari berbagai daerah, penuh ibadah, doa, dan silaturahmi hangat.

Gubernur Yulius tekankan makna perayaan ini. “Ini bukan hanya rayakan kemenangan kasih Tuhan, tapi ingatkan kita satu keluarga besar yang saling jaga dan dukung,” ujarnya dalam sambutan.

Sementara Ny. Anik Wandriani harap semangat kebersamaan ini nyebar ke pelosok Sulut via program PKK.

Turut hadir Kadispora Sulut Jemmy Ringkuangan dan pejabat Pemprov, yang apresiasi dukungan gubernuran sebagai tuan rumah.

Peserta puas dengan sesi tukar pikiran dan doa untuk kemakmuran provinsi. Acara ini diharap jadi tradisi tahunan pererat persaudaraan khas Sulut.(*)