LIPUTAN15. COM- Antusias warga Kota Manado untuk mengikuti Vaksinasi Covid 19 terus meningkat.
Wakil Walikota Manado dr. Richard Sualang mengatakan, hingga kemarin data yang masuk tercatat sekitar 6000 orang yang divaksin setiap hari.
“Antusiame masyarakat untuk divaksin sudah membaik, dari data kemarin sudah di kisaran 6000 yang divaksin setiap hari,” Ungkap Sualang.
Mewakili Walikota Manado Andrei Angouw, Wawali Richard Sualang menyampaikan terima kasih kepada warga kota Manado yang turut membantu pemerintah kota Manado dalam pelaksanaan vaksinasi.
“Mewakili Pak Walikota Manado Andrei Angouw menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada warga Manado dan seluruh elemen yang turut serta membantu pemerintah kota manado dalam pelaksanaan vaksinasi,” Ucap Wawali.
Sualang menambahkan, semua warga yang tinggal dan mengadakan aktivitas di kota manado wajib untuk menjalani vaksinasi.
“Kami sudah menginstruksikan kepada semua instansi yang mengadakan vaksinasi, biar bukan KTP Manado, KTP mana saja yang datang untuk vaksin harus diterima,” Tukasnya.
Ratusan warga hadir untuk mengikuti vaksinasi yang diadakan di lokasi TKB Pusat Kota Manado Kamis (24/6/2021) pagi. (Ky)

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan