LIPUTAN15.COM MELONGUANE – Dalam rangka mensukseskan perhelatan pesta demokrasi pada Pilkada Serentak 27 November nanti, KPU Kabupaten Kepulauan Talaud terus melakukan tugasnya diantaranya menerima sebanyak 52 dus logistik jenis surat suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Talaud.

Hal ini terpantau, usai 52 dus logistik jenis surat suara diturunkan via kapal laut KM Barcelona VA pada Kamis (24/10/2024) pagi di Pelabuhan Melonguane.

Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Talaud Jekman Wauda SS turut membenarkan bahwa hari ini kamis (24/10) telah kedatangan 52 dus logistik surat suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.

“Kita sudah kedatangan surat suara pemilihan Bupati dan Wakil Bupati sebanyak 52 dus. Jadi ini setelah kita turunkan dari kapal langsung kita bawa ke gudang logistik KPU Talaud,” ucap Wauda.

Adapun penjemputan dan pengamanan logistik pilkada 2024 yang di bawa lewat jalur laut ke Tanah Porodisa ini dikawal langsung oleh Polres Kepulauan Talaud di bawah pimpinan Kabag Ops AKP Yacobus Melalui serta mendapat pengawasan pula dari Bawaslu Talaud melalui Ketua Bawaslu Zenith Anaada bersama para Staf Bawaslu Talaud. (tni)