Sangihe, Liputan15.com – Tak hanya memberi instruksi, Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe, Tendris Bulahari, membuktikan kepeduliannya dengan turun langsung ke lapangan. Jumat (7/3/2025), ia memimpin kerja bakti membersihkan Pasar Tradisional Towo’e, Tahuna, setelah sehari sebelumnya menemukan banyaknya tumpukan sampah dan saluran air yang tersumbat.

Dalam inspeksi harga bahan pokok pada Kamis (6/3/2025), Bulahari juga memantau kondisi pasar dan mendapati kebersihan yang kurang terjaga. Ia langsung menginstruksikan dinas terkait untuk segera bertindak dan bahkan mengusulkan kerja bakti keesokan harinya.

Janji itu pun ditepati. Jumat pagi, Bulahari turun langsung ke lokasi, bahkan tak ragu ikut membersihkan saluran air yang tersumbat dengan tangannya sendiri. Aksi nyata ini menunjukkan komitmennya untuk menjaga kebersihan pasar dan kenyamanan pedagang serta pembeli.

“Saya sebagai Wakil Bupati memiliki fungsi pengawasan, sehingga saya turun langsung melihat kondisi pasar. Saya temukan banyak sampah yang belum diangkut dan got yang tersumbat. Oleh karena itu, saya perintahkan dinas terkait untuk segera membersihkannya. Jika perlu, kita kerja bakti bersama,” tegasnya.

Dalam kerja bakti tersebut, Bulahari didampingi oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Threenov Toufan Pontoh, SH, serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Ronny Pasiale. Kehadiran mereka menegaskan sinergi pemerintah daerah dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan fasilitas umum.

Aksi blusukan ini pun mendapat apresiasi dari masyarakat. Langkah cepat dan keseriusan Wakil Bupati dalam menanggapi persoalan di pasar menunjukkan kepemimpinan yang dekat dengan rakyat dan berorientasi pada solusi.