LIPUTAN15.COM- Wali Kota Manado Andrei Angouw didampingi Wakil Wali Manado dr Richard Sualang Senin (28/6/2021), menerima kunjungan kerja Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Republik Indonesia DR Jerry Sambuaga beserta rombongan.
Kunjungan kerja Jery Sambuaga sekaligus silahturahmi bersama Pemerintah Kota Manado dimanfaatkan dengan membahas program serta kebijakan Kementrian Perdagangan untuk mendorong peningkatan aktifitas perdagangan.
“SRG yaitu Sistem Resi Gudang yang izinnya dari pemerintah pusat atau dari Kementerian Perdagangan dan akan diberikan kepada Pemerintah Daerah. Dengan SRG ini para petani bisa menyimpan komoditasnya di gudang selama 3 sampai 6 bulan sehingga barang bisa dijual ketika harga sedang naik,” Ujar Wamendag.
Walikota Andrei Angouw pada kesempatan itu juga berharap pasar-pasar di kota manado mendapatkan support dari Kemendag RI. (Ky)
Tinggalkan Balasan