LIPUTAN15.COM – Sebagian umat muslim di Amerika Serikat (AS) memulai berpuasa pada 2 April untuk ramadhan tahun ini.
Sementara untuk umat lainnya masih menanti untuk melihat hilal. Berikut rencana umat muslim AS jelang puasa ramadhan.
Perayaan bulan ramadhan yang merupakan momentum penting bagi umat muslim. Puasa wajib sesuai hukum islam dilaksanakan selama 30 hari berturut-turut.
Sesuai yang dilaporkan Yuni Salim jurnalis VoA, Untuk umat muslim AS ada yang mulai melakukan puasa pada 2 April tahun ini, apalagi mereka yang mengikuti pedoman Fiqh Council of North Ameria (FCNA).
Semisal mesjid Diaspora Bosnia di Portland Oregon maupun masjid Komunitas muslim Indonesia di Silver Spring Maryland.
“Yang mana FCNA melakukan hisab atau perhitungan matematis, algoritmanya untuk penentuan jatuhnya bulan ramadhan,” jelas Arif Mustofa Presiden IMMAM Center Silver Spring Marryland.
Sedangkan mereka yang mengikuti rukyat baru bisa mengetahui pada Jumat malam waktu AS.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan