LIPUTAN15.COM, BOLMUT – Kabar bahagia datang dari Desa-desa di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).

Pasalnya sejumlah desa di wilayah paling Utara, Provinsi Sulawesi Utara itu kecipratan Dana Insentif Daerah (DID) ratusan juta.

Bantuan yang bersumber dari APBN 2024 ini diberikan pemerintah pusat melalui Kementrian Keuangan kepada desa yang berprestasi di semua sektor. 

Namun sayangnya, kabar gembira ini rupanya tidak dirasakan seluruh desa yang ada di 6 Kecamatan kabupaten Bolmut.

Dari 107 desa yang ada, hanya 23 desa kecipratan bantuan itu.

23 desa penerima DID itu hanya tersebar di 5 kecamatan. Sedangkan Kecamatan Bolangitang Barat dibawah komando Camat Kamil Pontoh absen.

Besaran nominal yang diterima tiap desa tidak main-main. Satu desa mendapat Rp120.430 juta (lihat tabel).

Kepala Dinas PMD Bolmut Laode La Ode Osnawir Ojayana membenarkan bantuan tersebut. Menurutnya, DID merupakan reword, seperti hadiah atas kinerja desa.

“Banyak faktor sehingga desa-desa mendapat bantuan DID. Contoh kecilnya, seperti pelaporan keuangan yang cepat,” katanya. 

Dirinya juga tidak menepis Kecamatan Bolangitang Barat menjadi satu-satunya wilayah yang tidak memiliki keterwakilan desa  pada penerimaan DID tahun 2024. 

“Desa di Kecamatan Bolbar memang tahun ini tidak ada perwakilan, tapi tahun kemarin seperti Desa Bolangitang I mereka penerima DID,” ungkapnya.

Kabid Pemerintah desa di PMD Bolmut Wahyudi Lauma juga menyangkan desa di Kecamatan Bolangitang Barat tak satupun penerima DID.

Padahal, katanya, DID ini bisa membantu kemajuan desa.

Menurut Yudi, yang menentukan penerima DID ialah Kemenkeu RI, jadi semua disana.

“Kriteria penerima DID semua tertuang di Permenkeu, kami di daerah bukan penentu mengenai bantuan tersebut,” singkatnya.

Kabar gembira ini membuat para Sangadi (kepala desa) penerima DID merasa bersyukur atau bantuan yang diberikan pemerintah pusat.

“Bersyukur. Bantuan ini saya persembahkan untuk masyarakatku,” tulis Sangadi Bohabak IV Kecamatan Bolangitang Timur Bolmut Salmin Akku di akun facebooknya.

Dalam tulisan itu Salmin juga tampak menunjukan bahwa DID ini merupakan bantuan kedua kalinya yang ia terima.

“Alhamdulillah untuk kedua kalinya,” tambahnya.

Penulis: NVG