LIPUTAN15.COM,TOMOHON- Pemadaman listrik yang terjadi di wilayah Tomohon menyebabkan beberapa pompa air di sejumlah instalasi, seperti di Sineleyan, Kalimpesan, Pinaras, Pinawelaan, dan Regesan Tinoor, tidak berfungsi. Akibatnya, pasokan air bersih ke wilayah-wilayah yang bergantung pada pompa-pompa tersebut terganggu.
Direktur Utama PDAM Tomohon, Adrian Ngenget, menjelaskan bahwa pemadaman ini berpengaruh langsung pada operasional pompa air. “Pompa di instalasi Sineleyan, Kalimpesan, Pinaras, Pinawelaan, dan Regesan Tinoor sementara tidak berfungsi karena pemadaman listrik. Wilayah yang dilayani pompa-pompa ini akan mengalami kesulitan mendapatkan air bersih,” ungkap Adrian.
Untuk itu, PDAM menghimbau kepada masyarakat yang terdampak untuk segera menampung air bersih sebelum pemadaman berikutnya terjadi atau mencari alternatif sumber air hingga kondisi kembali normal.
“Kami berupaya melakukan langkah antisipasi, namun keterbatasan ini memerlukan kerja sama masyarakat untuk memahami situasi yang ada. Kami juga terus berkoordinasi dengan pihak PLN agar pasokan listrik dapat kembali stabil,” tambahnya.
PDAM Tomohon meminta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan dan berkomitmen untuk memulihkan layanan air bersih secepat mungkin setelah listrik kembali normal.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan