MANADO—Gubernur Provinsi Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus, memberikan penghargaan khusus kepada tim tenis lapangan beregu putra yang berhasil mengukir prestasi.
Gubernur Yulius Selvanus memberikan medali salah satunya tim tenis putra Kota Tomohon sukses mempersembahkan medali perunggu dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulawesi Utara 2025.
Dalam acara penyerahan medali yang berlangsung penuh semangat, Gubernur Yulius mengapresiasi kerja keras dan dedikasi para atlet muda yang sudah menunjukkan konsistensi dan kemampuan luar biasa di tengah persaingan sengit dari kabupaten/kota lain.
Skuad putra Tomohon yang diperkuat oleh Jeckly Pitoy, Sonny Pitoi, Jeremya Tereima, dan Trisan Pelealu tampil solid di bawah bimbingan manajer tim, Drs. Gerardus E. Mogi.
Walaupun langkah mereka terhenti di babak semifinal setelah kalah tipis 2-1 dari tim Manado yang akhirnya meraih medali emas, perjuangan mereka sebelumnya menyingkirkan Sangihe dengan skor serupa membuktikan kualitas dan semangat tinggi.
“Kami bangga dengan semangat juang para atlet Tomohon. Ini adalah bukti bahwa kerja keras berbuah hasil dan menjadi pijakan untuk prestasi yang lebih gemilang,” katanya.
Drs. Gerardus E. Mogi menambahkan, keberhasilan ini menjadi tonggak berharga bagi kemajuan tenis lapangan di Tomohon, sekaligus mempertegas posisi kota tersebut sebagai salah satu daerah yang tak henti mengembangkan potensi olahraga berprestasi di Sulut.
Pekan Olahraga Provinsi Sulawesi Utara XII 2025 berlangsung meriah dan menjadi bukti kebangkitan olahraga daerah di bawah dukungan penuh Pemprov Sulut dan kepemimpinan Gubernur Yulius Selvanus, yang terus mendorong kemajuan olahraga dan semangat juang para atlet lokal.(Aldo)
Peliput: Aldo Kumaat


Tinggalkan Balasan