LIPUTAN15. COM- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Manado Ronny Jonas Makawata SE.,Selasa (24/8/2021) melaksanakan kegiatan reses II Tahun 2021 berlokasi di Kantor Lurah Kombos Barat dan Kelurahan Kombos Timur Kecamatan Singkil.
Pada masa reses tahun ini para anggota dewan ini berkesempatan untuk bertemu dan menjumpai konstituen di daerah pemilihannya (Dapil) masing-masing, tentunya sesuai dengan protokol kesehatan covid-19 yang telah ditentukan.
Makawata menyampaikan pelaksanaan Reses II tahun 2021 ini dilaksanakan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, hal ini dilakukan karena efek dari wabah covid-19 yang masih perlu diwaspadai.
Kegiatan reses ini dilakukan guna mendengarkan secara langsung aspirasi yang ada di masyarakat. Sehingga nantinya bisa diambil sebuah keputusan yang terbaik. Termasuk usulan pembangunan yang ada di daerah masing-masing.
Pada kesempatan tersebut, Makawata yang juga adalah Ketua Komisi III mendengarkan aspirasi warga yang mengeluhkan soal penanganan bencana banjir maupun tanah longsor.
“Yang menjadi aspirasi warga diantaranya lampu jalan dan drainase yang perlu dibenahi.” Kata Jonas. Ia menjelaskan, wilayah Kecamatan Singkil sebagian besar merupakan wilayah pegunungan yang rawan tanah longsor dan banjir yang perlu mendapat perhatian.
Oleh sebab itu Makawata juga menghimbau agar terus menyampaikan ke masyarakat terutama yang berada di pegunungan agar tidak membuang sampah sembarangan.
Selanjutnya Makawata menyampaikan hasil pelaksanaan reses ini akan ditindaklanjuti sebagai usulan pada APBD perubahan atau di APBD Induk.
“Kalau nominalnya kecil mungkin kita bisa masukan di APBD Perubahan tapi jika nominalnya besar dan pekerjaannya membutuhkan waktu yang lama tentu kita masukan di APBD Induk,” Tukasnya.
Reses ini turut dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, LPM, Unsur Kepolisian dan TNI serta Lurah dan Ketua Lingkungan. (Ky)
Tinggalkan Balasan