LIPUTAN15. COM- Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Manado Johny Suwu ST., Senin (20/9/2021) sore mengunjungi lokasi Kecamatan Paal Dua tepatnya di wilayah Jalan Lengkong Wuaya.

Kedatangan Kepala Dinas PUPR bersama tim juga didampingi oleh anggota DPRD Kota Manado Lucky Datau untuk menindaklanjuti laporan warga.

Diketahui, memasuki musim penghujan Kondisi ruas jalan Lengkong Wuaya khususnya yang berada didepan jalan masuk kampus Universitas Nusantara semakin parah, saat hujan deras jalan kondisi jalan tersebut terlihat seperti sungai.

Suwu mengatakan untuk jalan Lengkong Wuaya secara bertahap akan dibenahi. “Kawasan jalan lengkong wuaya jadi salah satu prioritas perbaikan,” Katanya.

Benny warga Liwas mengatakan kondisi jalan Lengkong Wuaya sudah memprihatinkan, ditambah lagi tidak ada perhatian dari pemerintah yang lama.

“Sudah 10 tahun masalah ini tidak ada perhatian dari pemimpin yang lama,. Saat ini kami bersyukur, Pak Walikota yang baru cepat merespon keluhan kami,” Ungkapnya. (Ky)