

Pemerintah Kecamatan Kema dibawah pimpinan Camat Daniel Komenaung terus berupaya ciptakan kondusifitas dan keamanan Wilayah Kema.
Terbaru, Camat Daniel Komenaung bersama Kapolsek Kema Iptu Pol. Said dan juga perwakilan Danramil Kauditan Kema, didampingi Pemerintah Desa Kema 1 dan Kema 2, melaksanakan patroli Jaga Gangguan Kamtibmas Wilayah Lingkungan, Sabtu (26/4/2025).
Titik kumpul awal patroli di Mako Polsek Kema, dan kegiatan tersebut terpusat pada dua lokasi, yaitu Kema Satu Dan Kema Dua.
Terpantau media ini, kegiatan patroli dimulai 21.00 WITA.

saat patroli dilakukan pemeriksaan bagi pelintas jalan bersama kendaraan. Kesempatan itu gabungan personil TNI-Polri bersama Pemerintah Kecamatan dan Desa, mengamankan enam (6) orang yang diduga menghirup lem ehbond lem dalam mobil yang mereka tumpangi.
Dibawah arahan Kapolsek, enam orang tersebut diamankan di Polsek Kema, begitu juga mobil yang mereka pakai.
Selain itu juga ditemukan Miras jenis captikus pada pengendara sepeda motor dan langsung dimusnahkan saat itu juga.
Sementara para pengendara sepeda motor knalpot racing dan tidak menggunakan helm diberi pembinaan oleh Kapolsek dan disuruh balik ke tempat asal mereka.
Sebelumnya, Camat Daniel Komenaung menyampaikan pentingnya pelaksanaan patroli guna mengantisipasi dampak kriminal pasca adanya kejadian viral di Kota Bitung yang menggunakan Sajam dan Pana Wayer.
” Kegiatan ini disebut Patroli For Jaga Wilayah dan Lingkungan, Ideologi, Politik, Ekonomi, Sosial Budaya, Pertahanan dan Keamanan (Pat For JaGa KaWal Ipoleksosbudhankam),” ujar Komenaung.
Lanjut kata dia, mengantisipasi permasalahan serta dampak permasalahan yang menggunakan Sajam dan panah water, menjadi tujuan utama kegiatan tersebut.
Yang menjadi sasaran nndari operasi ini adalah, Sajam, panah wayer, pesta Miras, dan knalpot racing.
Hingga berita ini dirilis pukul 24.30 WITA, tim patroli masih eksis di perbatasan Desa Kema 1 dan Watudambo.
Pemeriksaan kependudukan para pelintas jalan juga menjadi sasaran tim.
Sekira pukul 01.00, tim bergerak ke arah Kema 2 dan Kema 3. (Jane Lape)
Tinggalkan Balasan