LIPUTAN15.COM- Selasa sore (19/10-2021) Walikota Manado Andrei Angouw menerima kunjungan pimpinan kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Manado bertempat diruang kerja

Walikota.Kunjungan KPPN yang dipimpin oleh Kepala kantor Asyep Syaefudin untuk melakukan koordinasi penyaluran Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik tahap 2.KPPN yang merupakan perwakilan Kementerian Keuangan RI di daerah Provinsi juga menyampaikan tupoksi mereka yang bertugas antara lain menyalurkan program-program penyerahan dana-dana bantuan dari pemerintah pusat.

Dana bantuan tersebut seperti dana desa/dana kelurahan, dana UMKM, DAK fisik pendidikan, DAK Sanitasi dana Bos dan lain sebagainya.

Dalam pertemuan ini Walikota didampingi Kepala Dinas Keuangan Pemerintah Kota. Bart Assa, sementara dari KPPN hadir Kasi Verifikasi dan Akutansi Deliyana Effendi serta staf pengelola Jenne A. Mongula.

Hasil dari pertemuan tersebut, KPPN siap memberikan bantuan pembinaan kepada Pemerintah Kota dalam kaitan dengan pelayanan keuangan dan penganggaran.