LIPUTAN15.COM,MANADO-Invansi Rusia di Ukraina yang merenggut banyak nyawa manusia.

Hal ini membuat Perdana Menteri Israel, Naftali Bennett,  mengadakan pembicaraan selama tiga jam dengan Presiden Rusia, Vladimir Putin, pada Sabtu (5/3).

Keduanya disebut membicarakan situasi yang terjadi di Ukraina, terutama setelah Moskow meluncurkan serangan besar-besaran ke negara itu.

Kremlin menyatakan, “aspek lain dari situasi di Ukraina” dibicarakan dalam pertemuan itu, dikutip dari AFP.

Sementara itu, pejabat Israel menyatakan keduanya juga membicarakan perkembangan dialog nuklir Iran di Wina.

Baca artikel CNN Indonesia “Isi Pertemuan PM Israel dan Putin di Moskow Saat Rusia Invasi Ukraina” selengkapnya di sini: https://www.cnnindonesia.com/internasional/20220306100052-134-767328/isi-pertemuan-pm-israel-dan-putin-di-moskow-saat-rusia-invasi-ukraina.