LIPUTAN15.COM – Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Sulawesi Utara menggelar donor darah massal di kecamatan Paal 2 Kota Manado Provinsi Sulawesi Utara Jumat (22/4/2022) pagi.
Ketua PMI Provinsi Sulut Ibu Annie Dondokambey yang turun langsung pada kegiatan tersebut menyampaikan, kegiatan donor darah ini akan dilaksanakan disetiap Kecamatan, karena sangat membantu PMI dalam penyediaan stok darah.
Kegiatan donor darah di Kecamatan Paal 2 hari ini merupakan kegiatan perdana pasca dilanda pandemi covid 19.
Menurutnya, kegiatan donor darah akan rutin dilakasanakan di 11 Kecamatan di Kota Manado.”Dengan rutin dilaksanakan ketersediaan stok darah di Sulawesi Utara akan bertambah bahkan bisa berlebihan,” jelas Ketua PMI Sulut Annie Dondokambey.
Pada kegiatan tersebut, warga Kecamatan Paal 2 dan pegawai di Kecamatan Paal 2 bahkan para Ketua – ketua lingkungan dan mahasiswa mengikuti donor darah di kantor dengan mengedepankan protokol kesehatan.
“Kegiatan serupa nantinya akan digelar di seluruh kecamatan di wilayah Kota Manado,” tuturnya.
“Selain itu untuk warga masyarakat yang ingin melakukan donor darah, boleh berkunjung di gerai – gerai atau UPTD PMI Sulut,” tukasnya.
Usai melaksanakan donor darah Camat Paal 2 Gleen Kowaas berharap para pegiat donor juga para ketua lingkungan tidak hanya semata mendonorkan darah saja, tetapi juga menjalin komunikasi dan terorganisasi untuk mengajak, mengedukasi dan mensosialisasikan manfaat donor darah kepada masyarakat di lingkungannya masing – masing
“Donor darah ini merupakan wujud kolaborasi yang terjalin baik antar Pemerintah Kota Manado bersama PMI Provinsi Sulawesi Utara. Kita harapkan kegiatan ini terus mendapatkan antusiasme masyarakat, sehingga hasil donor darah nantinya akan bermanfaat untuk yang membutuhkan,” Jelasnya.
Kowaas menambahkan mengingat darah sangat dibutuhkan sebagian masyarakat untuk transfusi darah, oleh sebab itu Pihak Kecamatan Paal 2 terus mengajak dan menghimbau masyarakat untuk meningkatkan kesadarannya guna mendonorkan darahnya, sebab bantuan darah tersebut sangat penting dalam menolong nyawa orang lain.(ky)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan