LIPUTAN15.COM, BOLMUT – Masyarakat Desa Tanjung Buaya, Kecamatan Bolangitang Barat, Kabupaten Bolmut menerima bantuan program ketahanan pangan yang bersumber dari Dana Desa (DD).

Bantuan tersebut diserahkan langsung Bupati Bolmut Depri Pontoh, Senin (25/10/2022).

Bupati Bolmut Depri mengatakan, bantuan ini merupakan bagian dari program pemerintah dalam rangka mengantisipasi sekaligus pengendalian inflasi secara Nasional, lebih khusus di Bolmut.

“Untuk itu saya berterimkasih kepada semua pihak khususnya jajaran pemerintah desa tanjung buaya yang telah mendukung program tersebut,” ujar Depri.

Kepada masyarakat penerima bantuan, kata Bupati dua periode ini, agar supaya dapat memanfaatkan bantuan ini dan di pergunakan dengan sebaik-baiknya,

“Kepada pemerintah Desa agar supaya mengevaluasi para penerima bantuan ini agar tepat sasaran,” kuncinya.

Berikut bantuan yang diserahkan oleh Bupati Bolmut: Mesin Katinting 4 Unit, Mesin paras 13 Buah, Hand Sprayer 10, Mesin tanam jagung 1, Parut kelapa 2, 170 botol racun, Baju dasawisma 20 dan Friser ikan 1 buah.

PELIPUT: Nofriandi Van Gobel