LIPUTAN15.COM–Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey berhasil meraih penghargaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) tahun 2023.

Penghargaan yang diterima Gubernur Olly, karena berhasil melakukan pembinaan terhadap perusahaan-perusahaan di Sulut, dengan kategori yang disyaratkan Kementerian Ketenagakerjaan.

Penganugerahan K3 bagi perusahaan dan para gubernur selaku pembina K3 itu,
diserahkan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah kepada Gubernur Olly, di The Opus Grand Ballroom, The Tribrata Jakarta, pada Kamis (22/6/2023).

Menteri memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada perusahaan yang menjadi pelopor dalam K3, khususnya juga kepada gubernur sebagai pembina K3.

Ia menyebutkan, tantangan ketenagakerjaan mengalami dinamika, seiring dengan perkembangan dunia usaha dan industri. Ia berharap K3 menjadi perhatian dan prioritas bagi dunia kerja di Indonesia.

“Kegiatan penganugerahan K3 adalah bagian upaya pemerintah, khususnya Kementerian Ketenagakerjaan dalam mengampanyekan K3. Yakni, dengan memberikan apresiasi berupa penghargaan K3 kepada pihak-pihak yang telah berhasil menerapkan K3, baik kepada maupun gubernur selaku Pembina K3,” katanya.