LIPUTAN15.COM – Wali Kota Manado Andrei Angouw didampingi Ketua TP PKK Kota Manado Irene Golda Pinontoan, Jumat 1 Desember 2023 menghadiri Safari Natal Perdana Pemerintah Kota Manado bertempat di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Injil Kerajaan, Kelurahan Mahakeret Barat, Kecamatan Wenang.

Ibadah pra Natal dibawakan oleh Gembala GBI Injil Kerajaan Pdt. James Kusoy STh.

Wali Kota Manado Andrei Angouw dalam kesempatan tersebut menyampaikan selamat menyambut Natal Yesus Kristus.
“Mewakili Pemerintah Kota Manado saya menyampaikan selamat menyambut Natal, kiranya memaknai perayaan Natal tahun ini kiranya kita semua menjadi terang seperti yang dicontohkan oleh Yesus Kristus yang telah datang ke dunia dan menjadi terang,” ucap Wali kota.

Selain itu Wali Kota juga mengingatkan tentang pentingnya menjaga kerukunan antar umat beragama.
Menurutnya, peran para tokoh – tokoh agama sangat penting dalam menjaga kerukunan dan toleransi antar umat di kota Manado.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota juga mengajak masyarakat untuk mensukseskan pesta demokrasi yang sebentar lagi akan berlangsung.
“Saya berharap torang juga harus menjadi terang dalam berpartisipasi pada pemilihan pilpres nanti untuk menentukan masa depan bersama,” pungkasnya.

Turut hadir sejumlah pejabat di jajaran Pemkot Manado diantaranya, Asisten 1 Julises Oehlers, Asisten 2 Atto RM Bulo, Kepala Dinas Kesehatan Manado Steven Dandel, Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Pontowuisang Kakauhe, Kepala Dinas Catatan Sipil Kota Manado Erwin Kontu, Kepala Dinas Perhubungan Manado Jefry Worang, Kepala Dinas Sosial Kota Manado Rollis Rondonuwu, Kepala Dinas Pendidikan Manado Steven Tumiwa, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Manado Paul Sualang, Kepala Bagian Kesra Pemkot Manado Otniel Tewal, Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sonny Takumansang, Kepala Bagian Ekonomi David Kambey, Kapolsek Wenang Kompol Romel Pontoh SIP MAP,. Camat Wenang Bonix Saweho, Wakil Ketua BKSAUA Manado Hj. Djafar Madiu bersama Presidium BKSAU.