LIPUTAN15.COM,TOMOHON-Tournament International Flower Festival (TIFF) 2024 yang telah menjadi agenda tahunan Pemerintah Kota Tomohon kembali menuai sukses besar. Acara ini semakin memperkuat posisi Tomohon sebagai destinasi wisata internasional yang menarik perhatian dunia.

TIFF, yang dikenal dengan parade kendaraan hias bunga serta keikutsertaan negara-negara asing, telah menjadi daya tarik utama dalam kalender pariwisata di Sulawesi Utara. Pelaksanaan festival tahun ini kembali berhasil menyedot perhatian global, dengan kehadiran delegasi internasional seperti duta besar, konsulat, dan turis mancanegara yang datang khusus untuk menyaksikan kemegahan parade tersebut.

Ferdinand Mono Turang, S.Sos, seorang politisi senior dan alumni Universitas Katolik Atma Jaya Jakarta, memberikan apresiasi tinggi terhadap pencapaian Pemerintah Kota Tomohon di bawah kepemimpinan Walikota Caroll J. A. Senduk, SH. Menurut Mono, TIFF telah mencapai standar internasional, dengan partisipasi berbagai negara dalam parade dan kehadiran tamu-tamu penting dari luar negeri.

“Keikutsertaan negara-negara asing dalam parade kendaraan hias, kehadiran delegasi luar negeri seperti para duta besar dan konsulat, ditambah lagi kunjungan turis mancanegara yang datang menyaksikan parade float bunga, semakin menunjukkan bahwa TIFF memang sudah bertaraf internasional,” tegas Mono.

Mono juga menambahkan bahwa berbagai terobosan yang dilakukan selama masa kepemimpinan Walikota Caroll Senduk telah membawa Tomohon semakin mendunia. “Terobosan-terobosan dan usaha yang dilakukan harus diakui telah memberikan multiplier effect yang positif untuk masyarakat. Di tangan Walikota Caroll Senduk, Tomohon semakin mendunia,” ujarnya.

TIFF 2024 bukan hanya sekadar festival, tetapi juga telah menjadi simbol kemajuan dan keberhasilan Kota Tomohon di kancah internasional. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, termasuk masyarakat dan pemerintah pusat, Tomohon diharapkan terus berkembang sebagai destinasi wisata unggulan yang mendunia.