LIPUTAN15.COM,MANADO-Kami meyakini keragaman dan keberagamaan bukan penghalang tetapi kekayaan yang harus dirawat dengan semangat kasih saling menghormati dan kerjasama lintas iman.

Hal ini diungkapkan Wakil Gubernur Provinsi Sulut ketika menghadiri Pelantikan Pengurus DPW Badan Musyawarah Antara Gereja Nasional (Bamagnas) Sulut dan Penerima Mandat Pengurus DPD Bamagnas Kota dan Kabupaten Se Sulut, di Aula Mapalus Kantor Gubernur, Kamis (16/10/2025).

Wagub mengatakan, Bamagnas merupakan organisasi yang menjadi wadah musyawarah antara gereja yang memiliki posisi yang strategis dalam membangun solidaritas umat kristiani lintas dedominasi serta menjalin komunikasi harmonis dengan berbagai umat beragama lainnya.

“Peran Bamagnas sangat dibutuhkan bukan hanya sebagai forum keagamaan tetapi juga penjaga nilai-nilai moral kebersamaan dan toleransi di tengah masyarakat yang majemuk seperti di Sulut,” ungkapnya.

Menurut Wagub, tema bersatu rukun menuju Sulut yang sejahtera dan berkesinambungan sangat relevan dengan semangat pembangunan daerah saat ini.

“Provinsi Sulut dikenal luas sebagai laboratorium kerukunan di Indonesia julukan ini bukan sebagai semboyang tetapi hasil nyata komitmen semua pihak termasuk lembaga keagamaan seperti Bamagnas yang senantiasa menjadi garda terdepan dalam merawat harmoni, toleransi dan persaudaraan sejati antara umat beragama,” ungkapnya.

Karena itu, lanjutnya, Pemerintah Provinsi Sulut terus berkomitmen membangun daerah salah satunya membangun SDM yang unggul berkarakter dan berdayasaing.

“Pembangunan SDM tidak hanya membicarakan kecerdasan intelektual tetapi juga pembangunan moral dan spiritual. Dalam hal ini Bamagnas memiliki peran sangat penting untuk bersinergi dengan pemerintah terutama dalam pembangunan karakter masyarakat beriman, toleran dan cinta damai,” ungkapnya.

Dia menambahkan, atas nama Pemprov Sulut mengucapkan selamat kepada pengurus yang baru. “Kiranya amanat yang dipercayakan ini menjadi panggilan pelayanan yang dijalankan dengan ketulusan integritas dan semangat pengabdian diri bagi kemuliaan nama Tuhan,” pungkasnya.(ite)