LIPUTAN15–Pertarungan akbar beda cabang olaharga akan kembali tersaji.
Mantan juara dunia kelas welter Floyd Mayweather Jr. yakin akan mendapat uang banyak jika pertarungan melawan juara dunia kelas ringan UFC Khabib Nurmagomedov terwujud.

Mayweather yang dijuluki Money tersebut sudah mengkalkulasi bayaran yang bakal didapatnya jika melawan Khabib. Mayweather yakin akan mendapat bayaran yang lebih besar daripada ketika melawan Conor McGregor, Agustus 2017.

“Saya bakal mendapatkan bayaran hingga ratusan juta [dolar AS] jika menghadapi Khabib. Jumlahnya lebih dari pertarungan melawan McGregor, mungkin lebih dari US$100 juta [setara Rp1,5 triliun],” ujar Mayweather kepada TMZ Sports dikutip dari BJ Penn. Dilansir CNNIndonesia.com.

“[Lawan Khabib] mungkin saya bisa dapat antara US$110 juta [Rp1,6 triliun] hingga US$200 juta [Rp3 triliun], itu sudah pasti,” sambung petinju dengan rekor selalu menang dari 50 pertarungan tersebut.

Nama Khabib Nurmagomedov tengah melejit lantaran meraih kemenangan atas Conor McGregor.
Mayweather pernah bertarung tinju dengan McGregor tahun lalu. Hasilnya adalah kemenangan TKO atas petarung dari Republik Irlandia itu pada ronde kesepuluh.

McGregor sendiri mendapat bayaran sebesar US$30 juta dari pertarungan melawan Mayweather yang digelar di T-Mobile Arena pada 27 Agustus 2017. Sedangkan Mayweather dikabarkan mendapat US$100 juta.

Bayaran US$30 juta yang didapat McGregor dari pertarungan tinju jauh di atas pendapatannya di UFC. Dari pertarungan melawan Khabib, 6 Oktober lalu, McGregor hanya mendapatkan bayaran US$3 juta. Sedangkan Khabib hanya mendapatkan U$2 juta. (end)