LIPUTAN15.COM – Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Manado Atto R.M Bulo SH.MM Rabu (5/4/2023) memimpin rapat koordinasi dalam rangka pelaksanaan pembangunan talud pengaman/ Bronjong di sungai Mahawu, Kelurahan Mahawu Kecamatan Tuminting.
Rapat tersebut dihadiri oleh beberapa kepala perangkat daerah diantara Kepala Dinas PUPR Manado Johny Suwu, Kepala Dinas Perkim Manado Peter Eman, Kasat Pol PP Manado Yohanis Waworuntu, Sekertaris Dinas DLH Steven Tairas, Camat Tuminting Reyn Heydemans, Perwakilan dari BWS 1, Lurah Mahawu, Kepolisian, TNI serta Ketua Lingkungan 3,4 dan 5 Kelurahan Mahawu.
Rapat koordinasi tersebut membahas program kerja yang akan dilakukan oleh Pemkot Manado untuk mencegah meluapnya air dari sungai Mahawu ke pemukiman warga.
Dari hasil rapat tersebut, Asisten 2 Atto RM Bulo ditemui di ruang kerjanya usai memimpin rapat mengatakan, hasil dari pertemuan tersebut disepakati bersama oleh peserta rapat yang hadir.
“Jadi hasil dari rapat tadi, untuk lebar anak sungai minimal 12 meter sudah termasuk pekerjaan Bronjong dan penahannya,” kata Atto Bulo.
Ia pun berharap dukungan dari masyarakat agar pekerjaan pembangunan talud/Bronjong ini dapat secepatnya selesai.
“Yah kami berharap agar masyarakat mendukung program ini supaya bisa secepatnya selesai,” pungkas Atto Bulo yang juga Plt.Kepala Dinas Sosial Kota Manado.
Tinggalkan Balasan