Lakalantas Boulevard Towo’e korban luka berat

Sangihe, Liputan15.com – Kepala Satuan Polisi Lalulintas (Kaslan) Polres Kepulauan Sangihe IPTU Ismail Diko, S. Sos ketika ditemui menjelaskan kronologi kejadian tepatnya dijalan boulevard kelurahan sawang bendar terjadi lekalantas dengan jumlah korban 3 orang.

“Kendaraan Roda 2 (R2) dengan nomor polisi DB 3934 AG yang dikendarai lelaki HD berbonjengan dengan perempuan MA bergerak dari Kelurahan Batulewer menuju Kelurahan Manente, setelahelewati jembatan tito tepatnya berada dijalan Boulevard Towo’e, e bertabrakan dengan Kendaraan Roda 2 (R2) tanpa TNKB yang dikendarai lelaki NL yang bergerak dari arah berlawanan” Jelasnya

Bacaan Lainnya

Ditambahkannya semua korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Liun Kendage Tahuna oleh warga setempat.

“Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) didapati lelaki NL mengendarai kkendaraan bermotor dalam kondisi dipengaruhi minuman keras atau telah mengonsumsi minuman beralkohol” Jelasnya

Diko menghimbau masyarakat kabupaten Kepulauan Sangihe agar tertib berlalu lintas.

“Saya menghimbau agar masyarakat kabupaten Kepulauan Sangihe patuhi semua peraturan berlalulintas, jika ingin mengendarai kendaraan Roda 2 atau (sepeda motor) ataupun kendaraan roda 4 (mobil) , agar tercipta kenyamanan dan keamanan sesama pengguna jalan” Tutupnya

JJYe5b9.jpg HDiB9cl.jpg HsjuIvS.jpg HsL19Pp.jpg HsL0tAg.jpg HsL1cWx.jpg HsL1GUP.jpg HL9UmSj.jpg HL9gfKg.jpg

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *