Liputan15.com, Minut – Dalam rangka Pengamanan Idul Fitri 1445 H Tahun 2024, Kepolisian Resor Minahasa Utara mengadakan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat ( Ketupat Samrat ) yang dipimpin oleh Bupati Minahasa Utara Joune Ganda SE,MAP,MM,MSi. Bertempat di halaman Polres Minut, Rabu ( 03/04/2024 ).

Pada kesempatan tersebut Bupati yang didampingi Ketua Dewan Denny Kamlon Lolong S.Sos Kapolres Minut AKBP Dandung Putut Wibowo SIK,SH,MH bersama Ketua Pengadilan Jupli Pansariang SH,MH menyampaikan,dalam rangka mempersiapkan diri menyambut Hari raya Idul Fitri kita perlu mempersiapkannya dari sekarang, sebelum perayaan Idul Fitri sampai sesudah perayaan Idul Fitri. 

” Sesuai arahan dari Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia ( Kapolri ) Drs.Listyo Sigit Prabowo MSi, bahwa semua stakeholder yang terkait di dalam Pemerintahan Kabupaten Minahasa Utara, baik TNI POLRI dan Jajaran Pemerintah yang ada siap untuk menghadapi dan mengamankan Idul Fitri.” Ucap JG 

Ditambahkannya, ketika didapati dilapangan mungkin ada kemacetan lalu lintas, atau ada gangguan Kamtibmas maka Pasukan yang telah di persiapkan ini akan segera mengantisipasinya.

” Agar masyarakat mudik merasa nyaman maka perlu diantisipasi di lapangan, ketika pada titik – titik simpul terjadi kemacetan, ataupun rawan kecelakaan dengan sigap semua Personil TNI POLRI yang sudah di persiapkan kurang lebih 250 Personil akan turun lapangan membantu jalannya libur lebaran dan Idul Fitri. Dan pengamanan dilakukan pada semua Lini yang biasanya pada saat libur lebaran dan Idul Fitri banyak titik penting yang rawan kecelakaan termasuk tempat pariwisata. “Tutup orang nomor satu di Minut ini.

Akhirnya Bupati menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya umat Muslim dalam merayakan kemenangan kiranya tidak berlebihan serta dapat menjaga keamanan dan ketertiban mulai dari diri sendiri dan lingkungan sekitar. Pun kepada seluruh Denominasi Gereja untuk dapat bekerjasama saling membantu menjaga keamanan terutama ketika pada acara puncak Idul Fitri dan sholat id dimana kita menunjukan kerukunan keberagaman seperti semboyan kita ” Torang samua Basudara “. 

Hadir dalam kegiatan ini, para Kepala SKPD Camat dan jajaran Pemkab Minut.

( Jane Lape )