Liputan15.com,Minut – Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara menggelar kegiatan “Jaksa Karia Ma Piara Ikang ” bertempat di Desa Tumaluntung Kecamatan Kauditan Kabupaten Minahasa Utara, Selasa (25/02/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan ikan terlebih khusus meningkatkan kesejahteraan ekonomi petani ikan air tawar.
Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulawesi Utara Dr.Andi Muhammad Taufik S.H,M.H,CGCAC dalam sambutannya menyampaikan betapa pentingnya ketahanan pangan bagi seluruh masyarakat, dan hal tersebut dapat diwujudkan dengan memastikan ketersediaan dan keterjangkauan kualitas pangan.
“Dengan program peningkatan ketahanan pangan ikan menjadi alternatif sumber ketahanan pangan yang tentunya berpotensi besar dalam mensukseskan program kebijakan pemerintah,” ucap Muhamad.
Ia menekankan komitmennya untuk mendukung program ketahanan pangan nasional melalui program Data Sahabat Tani yang diprakarsai oleh pemerintah.
Muhamad juga mengakui adanya beberapa kendala yang dihadapi oleh kelompok petani tambak ikan. Untuk itu, Kejaksaan bertekad untuk hadir sebagai pendamping dan pendukung bagi petani dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada.
“Saya sangat berharap kegiatan ini menjadi ikhtiar kita bersama dalam meningkatkan produktivitas petani tambak ikan sehingga memastikan ketersediaan pangan yang cukup baik jumlah maupun mutunya,”tambahnya.
Muhamad menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Minahasa Utara yang telah mendukung kegiatan ini, untuk kelancaran peningkatan ketahanan pangan nasional.
Bupati Minahasa Utara, Joune JE Ganda, SE. MAP. MM. MSi, dalam sambutannya yang dibacakan oleh Asisten I, Umbase Mayuntu, menekankan pentingnya ketersediaan pangan sebagai kebutuhan dasar manusia. Ia menekankan kolaborasi antara pemerintah pusat, akademisi, dan masyarakat untuk menjadikan budidaya ikan air tawar sebagai penggerak ekonomi inklusif.
“Mari kita optimalkan inovasi seperti sistem budidaya terintegrasi memanfaatkan teknologi digital untuk pemantauan kualitas air,” ujar Mayuntu.
Di kesempatan tersebut, Kejati juga membuka dialog dengan para petani tambak ikan. Kejati menyatakan kesiapan untuk mengawal dan mendampingi mereka dalam mengatasi masalah, termasuk tinggi harga pakan.
Penaburan benih dilakukan di Kolam Ikan Golden Fish Tumaluntung, menandai langkah awal menuju peningkatan ketahanan pangan di daerah tersebut.
Hadir dalam kegiatan ini Wakajati, Kajari Minahasa Utara, para pejabat utama Kejati Sulut, Kepala SKPD, Camat Kauditan, Hukum Tua Desa Tumaluntung, serta masyarakat penambak ikan. (***/Jane Lape)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan