Sangihe, Liputan15.com – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Sangihe kembali menegaskan komitmennya terhadap kemajuan pendidikan daerah. Hal ini terlihat dari kehadiran langsung Bupati Michael Thungari, SE MM, dalam pelaksanaan hari pertama Ujian Sekolah tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP), Selasa (22/04/2025).
Thungari menyempatkan diri meninjau proses ujian di SMP Negeri 1 Tahuna dan secara simbolis membuka sampul soal ujian sebagai tanda dimulainya ujian bagi seluruh siswa SMP se-Kabupaten Sangihe. Tahun ini, sebanyak 1.635 siswa mengikuti ujian sekolah, terdiri dari 816 siswa laki-laki dan 819 perempuan dari 62 sekolah, dengan 4 sekolah menggunakan Kurikulum Merdeka dan 58 lainnya Kurikulum 2013.
Di hadapan para siswa, Bupati memberikan motivasi sekaligus pesan penting agar mereka menghadapi ujian dengan penuh percaya diri dan ketekunan.
“Baca soal dengan baik, teliti dan tetap semangat. Keberhasilan dimulai dari sini. Apa yang kalian pelajari, itulah yang kalian kerjakan hari ini,” ujar Thungari.
Kehadiran kepala daerah di tengah-tengah pelaksanaan ujian ini menjadi bentuk nyata dukungan moral dan perhatian terhadap dunia pendidikan di Kepulauan Sangihe.
Tinggalkan Balasan